Pra Pendaftaran / Sidanira Sudah Resmi Dibuka, Simak Penjelasannya Yuk

SMKN 58 Jakarta – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah membuka pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun ajaran 2023/2024, Pendaftaran untuk siswa baru untuk tingkat SD, SMP, SMA, dan SMK negeri di DKI Jakarta telah memasuki tahap pra pendaftaran, yang dimulai pada tanggal 10 Mei 2023 lalu.

Pra pendaftaran PPDB DKI Jakarta merupakan proses awal yang harus dilakukan oleh calon siswa sebelum melalui proses seleksi yang bakal berlangsung dalam beberapa tahapan. 

Nantinya, jalur seleksi akan dilakukan hingga bulan Juli 2023 mendatang. 

Pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui website pendaftaran PPDB DKI Jakarta 2023.

Bagi yang ingin melakukan pendaftaran, calon siswa harus terlebih dahulu melakukan registrasi melalui laman https://sidanira.jakarta.go.id/prapendaftaran-ppdb2023/registrasi.

Setelah berhasil melakukan registrasi, calon siswa dapat melanjutkan proses pendaftaran dengan login di laman https://sidanira.jakarta.go.id/prapendaftaran-ppdb2023/login.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan PPDB dengan tujuan memberikan kesempatan yang seluas-luasnya bagi warga negara usia sekolah agar dapat memperoleh layanan pendidikan yang berkualitas.

Sistem seleksi PPDB digelar sebagai proses penerimaan yang objektif, transparan, akuntabel, tidak diskriminatif, dan kompetitif.

Namun, karena daya tampung sekolah sangat terbatas, proses seleksi menjadi sangat penting. 

Lantas bagaimana cara melakukan pendaftaran PPDB DKI Jakarta tahun 2023? Simak alurnya yang telah dipaparkan secara terperinci di bawah ini.

Cara pendaftaran PPDB DKI Jakarta 2023

  1. Kunjungi laman https://sidanira.jakarta.go.id/prapendaftaran,
  2. Lakukan pendaftaran pada menu registrasi,
  3. Isi formulir secara online,
  4. Cetak tanda bukti hasil verifikasi pra pendaftaran,
  5. Login ke dalam sistem Sidanira dengan mengakses laman https://sidanira.jakarta.go.id/prapendaftaran/login,
  6. Upload hasil pindai atau foto dokumen asli,
  7. Periksa hasil verifikasi dokumen yang diunggah,
  8. Cetak tanda bukti pengajuan Pra Pendaftaran.

Demikian informasi seputar link pendaftaran PPDB DKI Jakarta 2023. Jangan sampai kelewatan dan pastikan telah memenuhi persyaratan yang ditentukan.

Smkn 58 Jakarta